> >

Saturday, November 5, 2011

Manusia Itu Rumit !!

Insan Manusia
Manusia...

Memang benar ... manusia tidak luput dari salah dan dosa.
Memang benar...manusia tidak ada yang sempurna
Memang benar...manusia selalu ada masalah

Ketiga hal itu yang menjadi pikiran ku sekarang,

 "Manusia Tidak Ada Yang Sempurna"
Jutaan manusia yang ada dunia memiliki bentuk yang beragam, ada yang hitam - putih, ada yang pendek - tinggi, dan ada yang buruk - baik. Sebaik apapun mereka terlihat pasti ada kekurangan yang tidak tampak oleh orang lain. Ada juga kekurangan yang terlihat atau tampak langsung, tapi hati mereka sungguh suci. Yang lebih parah, mereka tercipta dengan segala kekurangan tapi dibuat lebih parah dengan melawan perintah Sang Pencipta. 

Walaupun mereka yang terlihat baik di luar, belum tentu baik didalam. Saya sering menyimpulkan seseoarang dalam waktu singkat. Saya ambil beberapa contoh : 

  • Sebut saja nama samarannya Debi, ia adalah seorang pacar dari sahabat ku. Kesan pertama kenalan sama debi, akan terlihat sosok yang sangat baik, santun dan low profil. Untuk hari pertama aku kagum dengan anak ini, tapi semua itu jadi terasa samar.... karna keesokan harinya dia (baca : debi) udah berani minjam duit sama ku, padahal baru sehari kemarin kenalan. dan sampai sekarang uang itu tidak diganti" (hampir setahun). Ucapan, tingkah laku, status" nya di facebook sungguh amat Munafik. Dasar Psikopat Stadium 1 ...
  • contoh kedua ini, kebalikan dari contoh diatas. Kali ini saya menganggap remeh seseorang, tapi di balik kekurangannya yang terlihat ternyata ada kelebihan yang ada pada nya
Saya termasuk orang yang cepat mengambil kesimpulan atas pribadi seseorang.

Jadi janganlah cepat menyimpulan pribadi seseorang !!

 "Manusia selalu memiliki Masalah"
Saya gak tau, apakah pendapat ini benar atau salah, menurut saya setiap orang pasti memiliki masalah sendiri-sendiri, baik itu masalah internal (dengan keluarga) maupun masalah exsternal (dengan orang lain).  Mungkin kita pernah berpikir, kenapa kita selalu di beri cobaan oleh Allah SWT tapi orang lain terlihat bahagia.  Bukan bermaksud sok bijak, tapi saya merasakan hal demikian. Saya merasa begitu banyak cobaan-cobaan yang ada baik itu internal maupun exsternal, tapi saya yakin untuk memperbaiki dan menghadapi cobaan tersebut. Jika dipikir-pikir masalah itu sungguh teramat berat, tapi ke Iman kepada Allah lah yang tetap membuat sedikit kuat menghadapi masalah-masalah yang ada.

 "Manusia Memiliki Salah dan Dosa"
Itulah kelebihan manusia dari pada makhluk ciptaan Allah SWT yang lain, manusia diberi akal dan nafsu. Dikala manusia bisa mengendalikan nafsu maka manusia akan lebih mulia dari Malaikai, tapi jika manusia tidak bisa mengendalikan nafsu maka akan lebih rendah dari binatang.

Menurut saya, awal terjadi nya salah atau dosa dari manusia karna adanya nafsu.. nafsu yang dimaksud adalah nafsu dalam semua hal. Itulah yang saya rasakan, sungguh sangat mengaggu pikiran nafsu yang bergejolak dalam diri ini, tapi saya bersyukur karna Allah tetap menjaga dan menghindari saya terhadap nafsu tersebut.

0 komentar:

Post a Comment